Notification texts go here Contact Us Buy Now!

Pond's Age Miracle Whip Review

Author

Udah 1 Desember! Wah, 2020 truly goes in a blink of an eye. Eh tapi kalian gimana rasanya selama setahun belakangan ini? Kerasa cepat atau lambat? Tahun 2020 aku mulai dengan menjemput kelulusan. Setelah kurang lebih 5,5 tahun bergulat dengan dunia perkuliahan, akhirnya Januari awal tahun aku berhasil menyandang gelar sarjana. Yang aku pikir mungkin tahun ini akan jadi tahunku, ternyata memasukin bulan kedua malah dihantam pandemi. Akhirnya wisuda yang selama ini aku tunggu-tunggu nggak bisa aku rasakan hiks :") Tapi ya udah, yang terpenting kita semua masih diberi kesehatan sampai hari ini. Dan semoga semua hal yang kita nggak sempat gapai di tahun ini, akan berhasil kita genggam di 2021.

Untuk review pertama di bulan Desember ini akan dibuka dengan review moisturizer yang sebetulnya nggak pernah kebayang bakal cobain, yaitu Pond's Age Miracle Whip Cream. Aku sejujurnya jarang cocok sama produk Pond's, terutama untuk sabun muka mereka, karena rata-rata bikin kulit kering banget. Tapi waktu Kak Amal @deszell ngereview produk ini, aku jadi tertarik. Terutama karena waktu itu aku baru menemukan keajaiban retinol untuk pertama kalinya dari FSS Retinol Overnight Cream, dan lihat harganya Pond's jauh lebih murah, siapa tahu bisa jadi pengganti obat kangen kalau belum ada rejeki untuk beli FSS. Apalagi yang ini juga lebih gampang dicari karena bisa dibeli offline di Guardian/Watson/Dandan.



Yap, seperti yang aku bilang di paragraf sebelumnya, produk ini mengandung retinol di dalamnya. Tapi kalau dilihat dari ingredients listnya, retinol yang digunakan adalah retinyl palmitate dan retinyl propionate yang mana adalah turunan dari retinol, jadi bukan murni retinolnya langsung. Buat kalian yang mungkin belum familiar dengan retinol, retinol ini adalah vitamin A yang jadi andalan untuk produk anti aging karena retinol punya kemampuan untuk mempercepat cell turnover, sehingga hasilnya kulit kita jadi semakin halus, mengurangi kerutan, bahkan bisa untuk mengatasi jerawat juga. Hasilnya sendiri memang nggak instan, biasanya penggunaan retinol itu baru terlihat efeknya setelah sebulan atau bahkan tiga bulan pemakaian rutin. Selain retinol, produk ini juga mengandung niacinamide, tocopherol, dan titanium dioxide.

Ingredients: Water, Dicaprylyl Carbonate, Niacinamide, Hydrogenated Poly (C6-14 Olefin), Glycerin, Cetearyl Alcohol, Dimethicone, Caprylic/​Capric Triglyceride, Butylene Glycol, Sucrose Polystearate, Stearyl Heptanoate, Phenoxyethanol, Sodium Polyacrylate, Sodium Stearoyl Glutamate, Stearyl Caprylate, Hydrogenated Polyisobutene, Methylparaben, Titanium Dioxide, Propylparaben, Fragrance, Disodium EDTA, Hexylresorcinol, Cetyl Alcohol, Ceramide NG, Hydrolyzed Milk Protein, Retinyl Palmitate, Retinyl Propionate, Helianthus Annuus Seed Oil, Biosaccharide Gum-1, Saccharide Isomerate, Aluminum Hydroxide, Tocopherol, BHT, Pentylene Glycol, Sodium Acetylated Hyaluronate, Sodium Hyaluronate, Citric Acid, Sodium Citrate, Sodium Hyaluronate Crosspolymer, Hydrolyzed Sodium Hyaluronate, Ethylhexylglycerin



Produk ini masuk ke dalam Age Miracle series di Pond's, jadi memang ditujukan buat yang umurnya udah memasuki 20 atau pertengahan 20. Retinol ini biasanya mulai dipakai sama yang udah berumur karena seiring berjalannya waktu, kulit kita ini kan ikut menua, dan kemampuan kulit untuk meregenerasi itu berkurang. Makanya kenapa kalau masih di bawah 20 tahun, jarang disarankan pakai retinol karena bukannya nggak boleh, tapi karena kemampuan regenerasi kulit di umur segitu masih dianggap bagus, jadi belum terlalu butuh banget. Walaupun ada juga yang pakai retinol bukan sebagai produk anti aging tapi sebagai spot treatment jerawat.

Tekstur Pond's Age Miracle Whip ini benar-benar ringan dan nggak "kasar" di kulit. Ini karena dia adalah versi whip-nya, jadi teksturnya memang udah diformulasikan untuk lebih ringan dibandingkan creamnya yang versi non-whipped. Teksturnya mengingatkan aku sama whipped cream, nggak berat di kulit, dengan kemampuan oklusif yang sangat oke jadi dipakai sebagai pelembab malam juga di aku udah cukup banget. Sementara kalau dipakai di pagi hari juga nggak masalah, walaupun aku pribadi nggak pakai pelembab ini di pagi hari secara rutin (cuma pernah coba beberapa kali aja) karena dia ada retinolnya dan aku berusaha menghindari penggunaan retinol di pagi hari. Hasilnya selama pakai ini kulitku terasa halus banget, pori-pori jadi kelihatan mengecil, dan jerawat juga jadi lebih gampang diatur. Ditambah kalau smile lines mulai kelihatan, begitu dikasih moisturizer ini lama kelamaan langsung halus lagi. Menurutku buat kalian yang udah mulai memasuki umur kepala dua, this product is really worth the shot.

-----

Where to buy? Shopee
How much? Rp 125.000

Getting Info...

Posting Komentar

Cookie Consent
We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.
Oops!
It seems there is something wrong with your internet connection. Please connect to the internet and start browsing again.
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser.
The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.